Sunday, October 12, 2008

Pizza Suka Suka



Kayaknya udah beberapa minggu ini kita lagi jadi penggemar Pizza. Dalam seminggu bisa 2 kali bikin. Bahkan dari pertama bikin, aslinya saya nggak lihat resep oy. Inget-inget sendiri aja. Dan ternyata hasilnya enak. Rotinya crispy dan topingnya mantap.

Gak punya loyang pizza?? Pake loyang yang ada. Pizza kotak? Why not! Maju terous pantang mundur!

PIZZA

Bahan Kulit :
300 gr terigu cakra
3/4 sdt fermipan (ragi instant)
3/4 sdt garam
1 sdm gula pasir
Air matang secukupnya
2 sdm minyak goreng (better pake minyak zaitun)

Cara Membuat :
- Campur terigu, fermipan, garam, dan gula dalam wadah besar
- Tambahkan air sedikit demi sedikit
- Uleni sampai kalis
- Masukkan minyak, uleni sampai elastis kira-kira 10 menit
- Gilas tipis, letakkan di loyang yang disemir margarin
- Tusuk-tusuk tengahnya dengan garpu
- Olesi minyak goreng / minyak zaitun, sisihkan

Toping :
100 gr daging cincang
1/2 buah bawang bombay cincang
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica
1 buah tomat, cincang halus
1 sdt oregano
2 sdm margarin

Tumis bawang bombay dengan margarin sampai wangi. Masukkan tomat, aduk sampai layu. Masukkan daging cincang. Beri bumbu. Tumis sampai matang. Sisihkan.


5 sdm Italian Sauce (saya pakai Prego)
Kalau tidak ada bisa diganti dengan 5 sdm pasta tomat yang dicampur dengan 1 sdt oregano
75 gr keju cheddar parut
2 lembar smoked beef / salami potong-potong
75 gr mozarella parut

Penyelesaian :
- Olesi kulit pizza dengan Italian Sauce
- Tata daging cincang. Beri 1/4 bagian mozarella sebagai pengikat
- Tata smoked beef, taburi keju parut
- Beri sisa mozarella
- Panggang suhu tinggi sampai matang (kira-kira 200'C selama 10 menit)

1 comment:

Unknown said...

anak-anak ku suka bangets makan pizza, sekali ke pizza hut bisa habis 200 rb an. Tapi sekarang bye..bye..pizza hut. I am good in making pizza. tks.